-->

Cara Registrasi Linktree Secara Gratis

Bagi anda yang aktif di media sosial Instagram tentu tidak asing dengan tool Linktree yang tercantum pada bio. Linktree adalah tool yang menyediakan layanan untuk memudahkan para pedagang, penjual jasa, bahkan influencer untuk menyematkan link (tautan) dengan lebih sederhana.

cara registrasi linktree
cara registrasi linktree

Dengan kata lain, Linktree membantu untuk meningkatkan trafik pengenalan produk dengan menyediakan banyak informasi dalam satu link tunggal.

Ketika link tersebut diklik akan memberikan banyak informasi dan opsi kepada pengunjung, mulai informasi produk yang dijual, nomor ponsel penjual, alamat website, e-commerce, dan lainnya lagi.

Linktree menjadi satu di antara media optimasi yang cocok digunakan untuk kamu yang baru memulai bisnis online atau toko online di Instagram.

Linktree memberikan banyak manfaat bagi para penjual online. Tak heran, banyak para penjual online mencari bagaimana cara membuat Linktree.

Cara membuat Linktree itu sangat gampang dan sederhana sekali. Penasaran dan ingin mencobanya?

Berikut ini panduan cara bikin Linktree secara gratis, sangat gampang dan sederhana sekali, dilansir dari laman Maxmanroe, Sabtu (28/8/2021). Sebagai catatan, artikel ini hanya membahas cara bikin Linktree versi gratis karena ada versi berbayarnya.

Cara Registrasi Linktree secara Gratis

1. Buka website Linktree melalui link berikut https://linktr.ee/
2. Pada halaman depan, klik tombol Sign Up Free atau Get Started for Free.
3. Pada halaman registrasi, isi data yang diperlukan pada kolom yang tersedia, yaitu:

  • Alamat email
  • Username (digunakan untuk alamat Linktree kamu).
  • Buat password
  • Centang kotak untuk menyetujui TOS dan Privacy Policy dari Linktree.
  • Selanjutnya, klik tombol Sign up with email.

4. Selanjutnya, kamu akan diarahkan ke halaman konfirmasi. Masukkan nama lengkap pada kolom Tell us your full name.
5. Lalu, pilih tiga kategori yang menggambarkan akun Linktr.ee kamu.
6. Centang tanda kotak I'm not a robot. Lalu klik tombol Continue.
7. Pilih akun Free. Lalu, klik tombol Sign Up for Free.
8. Selanjutnya, periksa email kamu. Buka email dari Linktr.ee, lalu klik tombol Verify Email.
9. Kamu akan diarahkan ke website Linktr.ee, lalu klik tombol Continue.
10. Selamat kamu telah berhasil mendaftar.

Sumber: Maxmanroe.com

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel